Structured Query Language (SQL) merupakan bahasa berbasis “request”/ permintaan. SQL adalah salah satu bahasa yang digunakan untuk mengelola data dalam sebuah sistem pengolah basis data (SPBD) atau dalam bahasa inggris adalah Database Management System (DBMS). Contoh DBMS yang ada dalam dunia nyata “real-world” diantaranya: MS SQL Server (Microsoft), MS Access (Microsoft), MySQL (MySQL AB), Oracle (Oracle Corp), DB2 (IBM), PostGreSQL, Paradox (Borland), dan masih banyak lagi vendor-vendor pembuat software DBMS yang lain.
SQL merupakan bahasa generasi ke-4 (4th Generation Language), dimana dalam hirarki bahasa pemrograman semakin tinggi level dari sebuah bahasa pemrograman maka semakin mudah bahasa tersebut untuk dipelajari (lihat kembali sejarah bahasa pemrograman). Hal ini dikarenakan bahasa tersebut menggunakan bahasa yang digunakan manusia sehari-hari.
SQL dapat dibagi menjadi beberapa kategori:
- SQL SELECT, untuk menampilkan (retrieving) data dari basis data.
- Data Definition Language (DDL), untuk mendefinisikan obyek-obyek dalam basis data. Diantaranya membuat obyek (CREATE), merubah obyek (ALTER), menghapus obyek (DROP)
- Data Manipulation Language (DML), untuk memanipulasi data didalam basis data. Misalnya: menambah data (INSERT), merubah data (UPDATE), menghapus data (DELETE).
- Data Transaction Language (DTL), untuk mengatur transaksi data dalam basis data. Misalnya: Menyelesaikan transaksi (COMMIT), membatalkan transaksi (ROLLBACK).
- Data Control Language (DCL), untuk mengendalikan hak akses user terhadap basis data. Misalnya: Memberikan hak akses kepada user (GRANT), mengambil hak akses user (REVOKE).
0 komentar:
Posting Komentar